
BANGKOPUSAKO,Bandamuaonline.com — Dalam rangka pendampingan Demplot ketahanan Pangan di wilayah Binaan dan memberikan motivasi dan semangat petani dalam menanam padi serta mendukung Program Pemerintah dalam Swasembada Pangan, kembali Babinsa Teluk Bano 1 Koramil 0321-05/RM Serka Syahrial melaksanakan kegiatan Pengawalan dan Pendampingan Ketahanan Pangan tanaman Padi Kelompok Tani Maju Bersama milik bapak Said dengan luas lahan 2 Ha di Kepenghuluan Teluk Bano 1, Kecamatan Bangko Pusako Kabupaten Rokan Hilir, Minggu (2/2/2025)
“hari ini babinsa kita kembali lakukan pendampingan penanaman padi para petani, di Desa Teluk Bano 1,” kata Danramil 05/ RM Kapten Arh Iswandi Sikumbang didampingi Batituut Pelda Paijo Minggu (2/2/2025)
Menurut Danramil Setelah semua lahan sawah di tanam padi, maka para petani tinggal menunggu waktu untuk melakulan perawatan, mulai perawatan dalam memberi pupuk maupun perawatan penyemprotan hama padi agar tidak dimakan hama.
Sementara waktu yang tepat untuk menyemprot tanaman padi adalah saat mulut daun mulai terbuka, dikarenakan cairan pestisida akan lebih mudah diserap oleh tanaman padi, hingga masuk ke dalam lapisan jaringan.
“Menyemprot tanaman tidak melulu harus keseluruhan bagian tanaman, cukup dibawah permukaan daun, karena disinilah letak mulut daun berada,” terang Danramil
Sementara itu petani padi Said mengaku senang adanya perhatian dari anggota TNI 0321-05/ RM yang membantu warga untuk mendampingi dalam penanaman tanaman padi miliknya
“,Terima kasih pak babinsa dan pak Danramil atas kepedulian dan perhatiannya, Semoga TNI selalu dekat dihati rakyat,” Ucap Said.**Bmc(Jon)